Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menggunakan AI di WPS Office

Cara Menggunakan AI di WPS Office - AI atau Artificial Intelligence merupakan sebuah sistem komputer yang dapat melakukan tugas-tugas yang biasanya memerlukan kecerdasan manusia. Dengan kata lain AI bisa membuat komputer untuk memahami, belajar, berpikir, dan melakukan tugas-tugas yang memerlukan pemahaman, penalaran, pemecahan masalah, dan pengambilan keputusan yang kompleks.

Bisa dipastikan hampir semua aplikasi yang ada di handphone dan komputer kita menggunakan sistem AI khususnya aplikasi-aplikasi yang digunakan untuk menunjang pekerjaan. 

Salah satu aplikasi yang turut menambahkan AI pada sistemnya adalah WPS Office. WPS Office sebagai aplikasi pembuat dan pengolah dokumen turut menambahkan fitur ini guna memudahkan penggunanya.

Semisal kamu ingin membuat sebuah artikel, kamu tidak perlu lagi mencari referensi di buku, jurnal atau di website karena semua itu bisa kamu peroleh melalui WPS AI Generator.

Bukan hanya itu, kamu juga bisa menggunakan AI ini untuk membuat persuratan, mengerjakan tugas kuliah/sekolah, analisis data, membuat presentasi, desain, dan lain-lain.

Fungsi WPS AI

Di kutip dari situs wps.com, berikut ini beberapa fungsi utama WPS AI:

1. Smart Document Creation

AI WPS dapat memanfaatkan algoritma AI untuk menghasilkan konten berkualitas tinggi, menghemat waktu dan tenaga pengguna dalam membuat dokumen dari awal.

2. Intelligent Data Analysis

Dengan kemampuan analisis data yang didukung AI, WPS AI memungkinkan pengguna mengekstrak data-data berharga dari kumpulan data yang kompleks, sehingga membuat keputusan berdasarkan data menjadi lebih mudah.

3. Enhanced Collaboration

WPS AI menyediakan fitur kolaboratif yang memfasilitasi kolaborasi waktu nyata, memungkinkan banyak pengguna mengerjakan dokumen secara bersamaan, meningkatkan kerja tim dan produktivitas.

4. Advanced Presentation Tools

WPS AI menawarkan berbagai alat cerdas untuk presentasi, seperti templat cerdas, saran desain, dan elemen interaktif, menjadikan presentasi Anda lebih berdampak dan menarik.

Apakah WPS AI Gratis?

Ya, WPS AI bisa kamu gunakan secara gratis dan tanpa batas. Walaupun demikian, aplikasi ini juga menyediakan versi premium dengan beberapa fitur tambahan yang tidak didapatkan ketika menggunakan versi gratis.

Cara Menggunakan WPS Office AI

Lalu bagaimana cara menggunakan fitur AI (Artificial Intelligence) di aplikasi WPS Office? Semisal disini saya ingin menghasilkan sebuah artikel berkualitas tinggi dari AI. Berikut tutorialnya:

1. Buka Aplikasi WPS Office dan Buat Dokumen Baru

Langkah pertama, silahkan buka aplikasi WPS Office di HP atau Komputer. Didalam aplikasinya, klik menu Buat → DOC → Kosong

2. Buka Fitur WPS AI

Jika halaman kerja WPS Office sudah terbuka, klik icon WPS AI di pojok kanan bawah layar.

3. Masukkan Perintah pada Kolom Chat

Langkah selanjutnya, silahkan klik Chat lalu masukkan promt atau perintah. Sebagai contoh kamu bisa memberikan perintah menulis dengan memasukkan "tuliskan artikel tentang (topik anda), atau tulis essay tentang (topik anda). 

Semisal disini saya ingin memberikan perintah "tuliskan artikel tentang pemanasan global"

4. Tinjau Konten

Tunggu beberapa saat sampai Asisten AI memunculkan konten berdasarkan promt yang dimasukkan tadi. Kamu bisa meninjau apakah materi yang ditampilkan oleh Asisten AI WPS sudah sesuai atau tidak. Jika belum, kamu bisa memasukkan perintah lainnya melalui kolom Ngobrol/ Chat.

5. Sisipkan Konten ke Halaman Kerja WPS Office

Jika dirasa materi yang diberikan sudah sesuai, kamu bisa menambahkan materi tersebut kedalam halaman kerja WPS dengan mengklik Sisipkan

6. Edit Konten

Kamu bisa mengedit materi atau konten yang sudah ada di halaman kerja misalnya mengubah jenis font, ukuran font, warna font, mengatur spasi, mengatur paragraf dan lain-lain menggunakan tools yang tersedia.

7. Ekspor dan Simpan

Setelah materi diedit, kamu bisa menyimpannya ke folder perangkat dengan berbagai format seperti .doc, .docx, .pdf dan lain-lain.

Kesimpulan

Perkembangan di era digital saat ini memang begitu pesat. Semakin banyak AI yang bermunculan sehingga memudahkan pekerjaan manusia. Namun perlu digaris bawahi jangan sampai kamu menjadi ketergantungan pada fitur-fitur tersebut yang mengakibatkan malas belajar dan bergantung sepenuhnya pada AI.

Jangan sampai AI semakin pintar dan manusia semakin bodoh. Oleh karena itu pergunakanlah alat-alat ini dengan bijaksana.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close