Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memasukkan Gambar ke Shape PowerPoint

Microsoft PowerPoint merupakan program aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat presentasi menarik dan profesional dengan mudah. MS PowerPoint memiliki segudang fitur, termasuk fitur untuk mengedit gambar agar tampak rapi dalam slide.

Sebagai contoh kita hendak memasukkan sebuah foto kedalam gambar billboard di PowerPoint. Jika bentuk billboardnya tidak beraturan maka kita pasti akan kesusahan mengatur posisi foto dalam billboard.

Oleh karena itu lazimnya kita akan menggunakan aplikasi edit gambar seperti Photoshop atau CorelDraw untuk mengedit gambar tersebut terlebih dahulu sebelum dimasukkan kedalam slide presentasi PowerPoint.

Tapi untungnya ada sebuah trik yang bisa kamu gunakan untuk menambahkan gambar kedalam gambar di PowerPoint agar terlihat lebih rapi, yakni dengan menggunakan Shape. Caranya kerjanya, kita akan mengatur bentuk shape terlebih dahulu sehingga mengikuti bentuk billboard lalu mengganti shape tersebut dengan foto. Secara otomatis foto tersebut akan mengikuti bentuk billboard nantinya.

Pada pembahasan kali ini Blogger Toraja akan memaparkan bagaimana cara memasukkan gambar ke shape di PowerPoint 2007, 2010, 2013, 2016, 2019 atau versi yang lebih terbaru. Silahkan disimak pembahasannya berikut.

Cara Memasukkan Gambar ke Shape PPT PowerPoint

Di tutorial kali ini, saya menggunakan MS PowerPoint 2013 namun cara ini tidaklah jauh berbeda jika kamu menggunakan PowerPoint versi yang lain. Berikut tutorialnya:

1. Buka Aplikasi PowerPoint

Pertama-tama silahkan buka program aplikasi PowerPoint di laptop atau PC kamu. Jika kamu sudah berada di slide PowerPoint, silahkan masukkan gambar polosan dengan cara klik menu Insert → Picstures → This Device...

Buka folder tempat kamu menyimpan gambar (disini saya menggunakan polosan gambar billboard) → pilih gambar → Insert

Tunggu beberapa saat maka gambar akan dimasukkan dimasukkan kedalam slide PowerPoint.

2. Buat Shape

Langkah selanjutnya kita akan membuat Shape. Caranya klik menu Insert → Shape → pilih shape kotak (Rectangle)

Buat shape pada gambar yang sudah dimasukkan tadi dengan cara tekan dan geser sampai shape terbentuk. (perhatikan gambar dibawah)

3. Edit Shape

Kita akan mengedit Shape dengan mengatur ukuran dan bentuknya. Caranya klik Shape yang sudah dibuat → Edit Shape → Edit Points

Kemudian atur Shape hingga mengikuti pola yang ada pada gambar dengan cara memindahkan / menggeser titik poin (yang saya lingkari) pada tiap sudut shape

4. Masukkan Gambar di Shape

Terakhir silahkan masukkan gambar kedalam Shape yang sudah diedit tadi. Caranya klik Shape Fill lalu pilih Pictures...

Selanjutnya klik From a file

Buka folder tempat kamu menyimpan gambar → pilih gambar yang akan ditambahkan pada Shape → Insert

Dengan demikian gambar akan ditambahkan kedalam slide PowerPoint menggantikan Shape. Seperti yang terlihat, gambar yang ada pada papan billboard jauh lebih rapi dan enak dipandang mata.

Kesimpulan dan Penutup

Demikianlah pembahasan saya mengenai bagaimana Cara Memasukkan Gambar ke Shape di PPT PowerPoint. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close