Arti Kata Missio Dei Adalah
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Kata Missio Dei berasal dari bahasa Latin yang artinya misi Allah. Allah adalah awal dan tujuan misi gereja.
Pada hakikatnya Gereja adalah peziarah yang bersifat misioner, sebab berasal dari perutusan Putra dan Roh Kudus menurut rencana Allah Bapa.
Tujuan akhir misi adalah menyanggupkan manusia mengambil bagian dalam persekutuan, yang ada atara Bapa dan Putera dan Roh cinta-kasih.
Konsep Missio Dei hendak menggarisbawahi bahwa misi adalah prakarsa dan karya Tuhan sendiri, sedangkan misi gereja adalah partisipasi dalam misi Allah.
Missio Ecclesiae berasal dari missio Dei. Meskipun konsep ini baru menjadi terkenal di pertengahan abad ke-20, tetapi pengertian tentang perutusan Putera oleh Bapa dan perutusan Roh Kudus oleh Bapa dan Putra sudah berkembang sejak awal Kekristenan.
Perutusan trinitarian inilah yang menjadi dasar perutusan gereja.
Referensi
Kamus Gereja & Teologi Kristen. (2022). BPK Gunung Mulia, Jakarta