Cara Membuat Live Photo di HP Android
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Sekarang ini live photo menjadi salah satu trend di kalangan anak muda. Banyak dari mereka mengupload hasil jepretan gambar dalam bentuk live photos ke sosial media seperti Tiktok, Instagram, Facebook, Twitter dan lain-lain.
Namun sayangnya fitur live photo hanya tersedia di HP iPhone, sedangkan di HP Android fiturnya belum tersedia.
Buat kamu yang belum tahu apa itu live photo, jadi live photos adalah salah satu fitur kamera iPhone yang memungkinkan pengguna mengambil beberapa gambar atau foto sekaligus dan jika diputar akan menjadi video pendek.
Jika diperhatikan dengan seksama, live photos sebenarnya hampir mirip dengan GIF. Oleh karena itu kamu bisa membuat live photo di HP Android seperti di iPhone menggunakan aplikasi kamera yang dapat membuat GIF.
Nah pada pembahasan kali ini, Blogger Toraja akan memaparkan bagaimana cara membuat live photos di HP Android. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut:
Aplikasi Live Photos di HP Android
Di HP Android, ada beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat live photos layaknya di HP iPhone. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi tersebut:
1. Motion Still
Motion Still adalah aplikasi dari Google Research yang memungkinkan pengguna merekam video singkat dan mengubahnya menjadi cinemagraph yang indah atau konten cinematic yang lebar, dengan menggunakan teknologi stabilitas dan perenderan yang canggih.
Melalui aplikasi ini kamu bisa membuat putaran GIF atau menggabungkan beberapa klip menjadi film yang dapat dibagikan kepada teman.
2. Gif Me! Camera - GIF Maker
Gif Me Camera adalah salah satu aplikasi terbaik di HP Android yang bisa kamu gunakan untuk membuat dan berbagi video singkat melalui GIF animasi. Selain itu di aplikasi ini kamu juga bisa membuat dan menambahkan teks, border, animasi, stiker dan lain-lain.
3. Live Photo
Live Photo adalah sebuah aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat foto bergerak dan menjadikan foto tersebut tampak lebih hidup. Dengan aplikasi ini, kamu bisa membuat video pendek yang menakjubkan dengan foto langsung.
Selain ketiga aplikasi diatas, sebenarnya masih banyak sekali aplikasi di HP Android yang bisa kamu instal untuk membuat live photos layaknya di HP iPhone seperti:
- Boomerang from Instagram
- Camera MX
- GIF Maker – GIF Editor, Video Maker, Video to GIF
- Vimage: 3D Live Photo
- Movepic: Pembuat Gerak Foto 3D
- Motionleap, dan lain-lain.
Cara Membuat Live Photo di HP Android
Berikut ini cara membuat live photo di HP Android (Samsung, Xiaomi, Oppo, Vivo, Realme, Huawei, Honor, Sony, LG, Nokia, Advan, dan lain-lain). Semisal disini saya akan menggunakan aplikasi Motion Still untuk membuat live photos:
- Download dan instal aplikasi Motion Still di HP kamu
- Jalankan aplikasi tersebut lalu beri izin untuk mengakses ruang memori, kamera dan mikrofon
- Jika kamera Motion Still sudah terbuka, silahkan tangkap beberapa gambar / video
- Kemudian lihat hasil rekaman kamu
- Pilih salah satu rekaman gambar / video tersebut
- Lalu klik icon Share
- Selanjutnya kamu bisa menyimpan hasil rekaman sebagai Video atau GIF
- Selesai.
Bagaimana? Cukup mudah bukan?
Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat Live Photo di HP Android, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.