Cara Memindahkan File dari Flashdisk ke HP Tanpa Laptop / PC
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Buat kamu yang punya file di flashdisk dan ingin dipindahkan ke HP Android atau iPhone atau sebaliknya memindahkan file dari HP ke flashdisk tanpa melalui PC atau laptop sekarang ini bukanlah hal yang mustahil dilakukan.
Pasalnya sekarang ini sudah ada alat elektronik yang bisa kamu gunakan untuk menghubungkan flashdisk dengan HP sehingga semua data maupun file yang ada di flashdisk bisa terbaca di HP kamu. Disamping itu, kamu juga bisa memindahkan semua data-data yang ada di flashdisk ke HP dengan mudah tanpa laptop.
Agar bisa mengirim file dari flashdisk ke HP ataupun sebaliknya HP ke flashdisk, kamu membutuhkan sebuah alat bernama kabel OTG (On The Go). Kabel ini akan menjadi penghubung antara HP kamu dengan flashdisk.
Kabel OTG ini bisa kamu dapatkan di toko elektronik ataupun bisa kamu pesan secara online melalui aplikasi seperti Shopee, Tokopedia, Lazada, dan lain-lain. Harganyapun tidak terlalu mahal, antara 5000 sampai 50.000 saja kamu sudah bisa memiliki kabel OTG.
Nah pada pembahasan kali ini, Blogger Toraja akan memaparkan bagaimana cara memindahkan file dari flashdisk ke HP, HP ke flashdisk tanpa laptop atau PC. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.
Rekomendasi Kabel OTG Micro USB (Spesifikasi & Harga)
Berikut ini rekomendasi dan harga kabel OTG Micro USB untuk HP Android dan iPhone:
1. LOG-On OTG LO-28
OTG Micro USB Log On LO-28 On The Go Converter Android Adapter Original HP merupakan kabel OTG yang bisa kamu gunakan untuk menghubungkan flashdisk dengan HP android kamu. Alat ini hanya bisa kamu gunakan pada smartphone Android yang support OTG.
Adapun fitur yang ada di LOG-On OTG LO-28 adalah:
- Mendukung semua jenis Port USB
- Plug and play terhubung dengan USB flashdisk
- Pengisian segera
- Transfer file
Untuk harga kabel OTG LOG-On OTG LO-28 adalah 15.000-20.000 saja.
2. LOG-On OTG Lightning Iphone LO-OT10
Jika kamu sedang mencari kabel OTG untuk iPhone dan iPad, LOG-On OTG Lightning Iphone LO-OT10 bisa menjadi pilihan terbaik.
Dengan fitur Plug & Play, kabel OTG ini mampu membaca flashdisk dengan sangat mudah. Kamu tinggal mencolok USB maka file sudah bisa langsung diakses melalui file manager. Agar mendukung kompabilitas pada sistem iOS, pastikan flashdisk berformat FAT.
Selain itu, iPhone dan iPad kamu bisa langsung mengakses dan mentrasfer file apapun yang ada di penyimpanan eksternal seperti flashdisk atau card reader tanpa memerlukan komputer atau laptop lagi.
Alat ini juga memiliki kemampuan multifungsi sehingga dapat digunakan untuk perangkt USB flash drive, mouse, keyboard, kamera dan juga card reader.
Untuk harga LOG-On OTG Lightning Iphone LO-OT10 hanya 60.000 an saja.
3. Log-ON Kabel OTG Type C Android
Jika HP androidmu menggunakan soket chas type C maka kabel OTG Log-ON Kabel OTG Type C Android bisa menjadi pilihan yang tepat.
Kabel OTG ini tidak hanya berfungsi sebagai penghubung antara flashdisk dan HP tapi juga bisa kamu gunakan untuk mouse, keyboard, digital camera dan lain-lain.
Adapun spesifikasi dari produk ini adalah:
- Mendukung semua jenis Port USB
- Panjang kabel 15 CM
- Plug and Play connect with USB Flashdisk
- Berbahan metal sehingga dapat menahan panas ketika digunakan
- Charging immediately
- File transfer.
Untuk harga kabel OTG Log-ON Kabel OTG Type C Android hanya 18.000 saja.
Cara Memindahkan File dari Flashdisk ke HP Tanpa Laptop / PC
Berikut ini cara memindahkan file dari HP ke flashdisk, flashdisk ke HP Oppo, Vivo, Realme, Xiaomi, iPhone, iPad, Lenovo, Samsung, Huawei, dan lain-lain tanpa menggunakan laptop / PC:
- Pertama, siapkan kabel OTG lalu colokkan flashdisk ke OTG tersebut
- Kemudian hubungkan kabel OTG ke HP Android atau iPhone
- Tunggu beberapa saat sampai HP selesai membaca flashdisk kamu.
- Jika sudah silahkan buka File Manager atau Pengelola File lalu cari nama flashdisk kamu maka kamu sudah bisa melihat semua isi yang ada didalam flashdisk.
- Untuk memindahkan file dari flashdisk ke HP begitupun sebaliknya, silahkan beri tanda centang pada file (audio, video, foto, dokumen, dll)
- Lalu masuk ke penyimpanan internal HP kamu dan cari folder dimana kamu ingin memindahkan file.
- Jika sudah klik Tempel / Paste
- Dengan demikian kamu sudah berhasil memindahkan file dari flashdisk ke HP.
- Selesai.
Bagaimana? Cukup mudah bukan?
Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Memindahkan File dari Flashdisk ke HP Tanpa Laptop / PC, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.