Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Copy Paste Tabel Excel Agar Hasilnya Sama

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Saat copy paste tabel di Excel ke sheet lain atau workbook lain, biasanya tabel yang sudah dicopy paste hasilnya malah jadi berantakan. Oleh karena itu kita perlu merapikan lagi tabelnya agar sama persis dengan tabel asal yang disalin tadi.

Cara seperti ini tentu akan menambah pekerjaan kamu apalagi jika data dalam tabel yang sudah dicopy paste tadi sangat banyak. Kalau mau dirapikan satu per satu lagi maka akan memakan banyak waktu.

Jika kamu mengalami hal seperti ini, tenang saja! Karena ada sebuah trik yang bisa kamu lakukan agar tabel Excel yang dicopy paste hasilnya tetap sama dan tidak berubah. 

Trik ini berlaku untuk semua data dalam tabel Excel baik itu berupa rumus maupun teks biasa. Tapi jika kamu ingin memindahkan tabel dalam sheet atau lembaran secara keseluruhan sebaiknya kamu memafaatkan copy sheet saja maka hasilnya tidak akan berubah dan sama seperti sheet aslinya.

Nah pada pembahasan kali ini, Blogger Toraja akan memaparkan bagaimana cara copy paste tabel Excel agar hasilnya sama dan tidak berubah. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.

Cara Copy Paste Tabel Excel Agar Hasilnya Sama

Berikut ini cara copy paste tabel Excel 2007, 2010, 2013, 2016, 2019 agar hasilnya sama tanpa merubah rumus yang sudah dimasukkan kedalam tabel:

  • Buka program aplikasi Microsoft Excel lalu buka file berisi tabel yang akan dicopy paste / disalin
  • Blok semua tabel yang akan dicopy paste lalu klik kanan dan pilih Copy

  • Silahkan buka sheet baru, workbook baru atau lokasi dimana tabel yang sudah disalin tadi akan ditempatkan lalu tekan Ctrl+P secara bersamaan di keyboard maka tabel yang dicopy tadi akan muncul di lokasi tersebut.

  • Jika diperhatikan, tabel yang sudah dicopy paste tadi hasilnya tidak sama dengan tabel yang asli. Agar hasilnya tetap sama, klik icon Paste Options yang berada di pojok tabel

  • Lalu pilih Keep Source Column Widths (W)

  • Nah dengan demikian tabel hasil copy paste akan tetap sama dengan tabel aslinya.

  • Selesai.

Nah bagaimana? Mudah bukan?

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Copy Paste Tabel Excel Agar Hasilnya Sama dan Tidak Berubah, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close