Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat dan Menghapus Halaman di Word HP

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Perkembangan teknologi dewasa ini semakin pesat, hal tersebut ditandai dengan hadirnya berbagai macam aplikasi yang sangat mempermudah pekerjaan manusia, salah satu aplikasi yang saya maksud adalah Word HP.

Jika awalnya kita biasa mengerjakan sebuah dokumen di Microsoft Word laptop atau PC, namun sekarang ini hal tersebut juga bisa kamu kerjakan melalui smartphone karena Microsoft Word juga sudah tersedia dalam bentuk aplikasi yang bisa didownload dan diinstal di HP Android atau iOS (iPhone, Apple, dll).

Pada pembahasan-pembahasan saya sebelumnya, saya sudah banyak mengulas tutorial menggunakan Word HP bagi pemula dan pada pembahasan kali ini saya akan memaparkan bagaimana cara membuat / menambah halaman baru di Word HP serta bagaimana cara menghapus halaman yang sudah ada di Word HP. Yuk langsung disimak pembahasannya berkut.

Cara Membuat Halaman Baru di Word HP

Berikut ini tutorial atau cara membuat halaman baru dan kosong di aplikasi Word HP:

  • Buka aplikasi Microsoft Word di HP Android atau iPhone
  • Didalam aplikasi, klik icon Tambah (+) di pojok kanan atas lalu buat Dokumen kosong. Atau kamu juga bisa membuka file Word yang ada di dalam HP kamu dengan cara klik menu Buka lalu pilih file dokumen yang akan dibuat halaman baru didalamnya.
  • Didalam lembar kerja Word HP, klik icon 🔺 di pojok kanan bawah 
  • Lalu klik menu Beranda
  • Selanjutnya pilih Sisipkan
  • Di menu Sisipkan, pilih Halaman Kosong untuk membuat halaman berbeda yang masih kosong.
  • Tunggu beberapa saat maka Halaman Kosong akan dibuat di lembar kerja Word HP.
  • Selesai.

Cara Menghapus Halaman di Word HP

Kadang kala saat mengerjakan sebuah dokumen di Word HP, ada halaman yang tidak digunakan misalnya halaman kosong dan perlu kita hapus agar dokumen kita terlihat lebih rapi.

Untuk menghapus halaman di Word HP caranya cukup mudah, kamu tinggal menekan tombol Back Space (tombol hapus) pada keyboard HP sampai halaman kosong yang akan dihilangkan benar-benar terhapus.

Nah bagaimana? Mudah bukan?

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat dan Menghapus Halaman di Word HP Android dan iOS, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close