Aplikasi Membuat Video Lirik Lagu di HP Android
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Salah satu cara yang biasa dilakukan untuk menghibur diri dari penatnya aktifitas sehari-hari adalah mendengarkan musik / lagu. Saat mendengarkan lagu, tak jarang juga kita ikut bernyanyi mengikuti lirik lagu yang ada. Bernyanyi diiringi musik dan lirik lagu biasa dikenal dengan istilah karaoke (dari bahasa Jepang カラオケ).
Mungkin kamu juga tertarik membuat video lirik lagu yang akan diupload di media sosial misalnya di Youtube, Facebook, Instagram atau Tiktok? Mengingat masih sangat banyak orang yang mencari video-video seperti ini di internet.
Untuk membuat video lirik lagu otomatis tentunya kamu memerlukan aplikasi editing video yang mendukung pembuatan video seperti ini misalnya ketersediaan teks yang aesthetic, fitur overlay video, fitur animasi teks dan lain-lain.
Nah pada pembahasan kali ini, Blogger Toraja akan memberikan beberapa rekomendasi aplikasi di HP Android yang bisa kamu gunakan untuk mengedit video lirik lagu otomatis. Yuk langsung disimak pembahasannya berikut:
Aplikasi Edit Video Lirik Lagu Otomatis di HP Android
1. Aplikasi Capcut
Aplikasi Android pertama yang sangat recomended digunakan untuk membuat video lirik lagu adalah Capcut APK. Capcut memiliki sejumlah fitur yang sangat berguna dalam membuat lirik lagu otomatis dan aesthetic, salah satunya ketersediaan font yang aesthetic dan bebas digunakan tanpa bayar.
Disamping itu, jika kamu sudah mempunyai video lirik lagu dan ingin ditambahkan ke video lainnya, kamu bisa menggunakan fitur Overlay untuk itu. Fitur ini umumnya digunakan untuk menggabungkan satu video dengan video lainnya. Jadi video yang ditambahkan sebagai overlay kemudian bisa dihapus backgroundnya sehingga menyatu dengan video utama.
2. Aplikasi VN Video Editor
Aplikasi kedua yang juga sering digunakan untuk membuat video lirik lagu adalah VN Video Editor. Salah satu keunggulan aplikasi ini adalah sangat mudah digunakan bahkan oleh orang awam sekalipun. Fitur-fiturnya juga tergolong sangat lengkap, khususnya dalam membuat video lirik lagu sudah tersedia beragam font, animasi teks, fitur untuk menambahkan musik serta fitur untuk menambahkan subtitle. Di fitur menambahkan subtitle ini, kamu bisa membuat video lirik lagu manual atau menambahkan video lirik lagu otomatis ke video lainnya.
3. Aplikasi Tiktok
4. Aplikasi Kinemaster
Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi Kinemaster, aplikasi yang dibuat dan dikembangan oleh Nex Streaming sering digunakan oleh profesional maupun pemula untuk pengeditan video termasuk membuat video lirik lagu. Disini kamu bisa menyesuaikan berbagai macam hal pada lirik lagu yang kamu buat misalnya menambahkan animasi teks berjalan sehingga video lirik lagu yang dibuat semakin keren.
Selain beberapa aplikasi yang sudah saya paparkan diatas, berikut beberapa aplikasi di HP android yang juga sering digunakan untuk membuat video lirik lagu aesthetic dan otomatis:
- Alight Motion
- FlimoraGo
- Adobe Premire Clip
- Video Show
- PowerDirector
- InShot - Editor Video
- Biugo
- WeVideo
- AndroVid
- PicPlayPost
- Video Editor for Youtube
- Noizz
- VivaCut
- YouCut
Cara Membuat Video Lirik Lagu Berjalan di HP Android
Jika kamu sudah tahu aplikasi apa saja yang bisa digunakan untuk membuat video lirik lagu di HP Android, yang akan saya bahas selanjutnya adalah bagaimana cara membuat video lirik lagu berjalan di HP Android.
Pembahasan ini sebenarnya sudah saya ulas secara lengkap di artikel saya sebelumnya. Tutorialnya bisa kamu baca dibawah ini:
Artikel Terkait: Cara Membuat Video Lirik Lagu Berjalan di HP Android
Demikianlah pembahasan saya mengenai Aplikasi Membuat Video Lirik Lagu Otomatis di HP Android, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.