Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Riset Hashtag Konten Online Gratis


Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Hashtag (bahasa Inggris) memiliki arti tagar. Tanda tagar atau tanda pagar (simbol #) adalah sebuah cara untuk mengelompokkan pesan tertentu agar lebih mudah dicari di media sosial.

Hashtag (#) umumnya diletakkan diawal kata / frasa pada konten (video, lagu/audio, gambar/foto) yang akan diupload di jejaring sosial seperti Instagram, Facebook, Twitter, Youtube, Tumblr, Pinterest, Flickr, Tout, Line, Snapchat, Weibo, Tiktok dan lain-lain.

Tidak hanya mengkategorikan konten, hastag juga memampukan konten kreator menjangkau lebih banyak pengguna media sosial berdasarkan ketertarikan. Jika penggunaan hashtag dimaksimalkan maka bisa jadi kontenmu dilihat banyak orang, mengingat tiap harinya ada jutaan konten yang diunggah di medsos oleh pengguna lain.

Oleh karena itu sebelum memasang hashtag perlu ada riset untuk menemukan hashtag yang populer dan relevan dengan konten. Untuk itu, kamu bisa menggunakan bantuan Hashtag Generator untuk meriset hashtag yang akan dicantumkan pada postingan.

Nah pada pembahasan kali ini, bloggertoraja.com akan memaparkan bagaimana cara riset hashtag Instagram, Facebook, Youtube, Tiktok, Twitter, dll agar tertarget secara online dan gratis tanpa aplikasi (apk) riset hashtag. Jadi disini kita akan meriset hashtag menggunakan situs website gratis yang memang dikhususkan untuk riset hashtag populer dan tertarget. Penasaran? Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.

Situs Web Riset Hashtag Konten Online Gratis

Di internet ada banyak sekali situs website yang bisa kamu gunakan untuk meriset dan mencari hashtag tertarget untuk konten sosial media, salah satunya adalah All Hashtag.

All Hashtag dibuat oleh Toan dan memulai debutnya pada tahun 2015 untuk pembuatan hashtag / tagar sederhana. Situs ini memiliki 4 tools riset hashtag yang dapat membantu kamu mencari dan menemukan tagar terbaik dan relevan untuk konten. Fitur tersebur adalah Generator, Creator, Counter, Analytics dan Charts.

Disamping itu, kamu juga dapat menemukan tagar populer dan sedang trending hari ini di berbagai media sosial sebagai referensi untuk pembuatan konten kamu.

Cara Riset Hashtag Konten Online Tanpa Aplikasi

Berikur ini tutorial meriset hashtag Instagram, Youtube, Facebook, Twitter, Tiktok, dsb menggunakan situs web All Hashtag:

  • Buka browser seperti Google Chrome, Operamini, Mozila Firefox di HP android / iOS atau di PC (laptop / komputer).
  • Kemudian masuk ke situs All Hashtag melalui link berikut: https://www.all-hashtag.com/index.php
  • Masukkan kata yang mendeskripsikan konten kamu, misalnya disini saya ingin membuat hashtag yang berkaitan dengan "Kopi" karena konten saya membahas seputar kopi. Lalu klik Generate

  • Tunggu beberapa saat sampai situs All Hashtag memunculkan semua hashtag terbaik yang berhubungan dengan topik tersebut.

 

  • Kamu bisa Copy Hashtag yang sudah dibuat tersebut kemudian menyertakannya ke deskripsi konten sebelum diupload ke media sosial.
  • Selesai

Silahkan meriset hashtag konten menggunakan fitur All Hashtag lainnya seperti Generator, Creator, Counter, Analytics dan Charts sesuai kebutuhan kamu.

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Riset Hashtag Konten Online Gratis, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close