Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Banner Spanduk di Canva

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Dalam setiap kegiatan entah itu kegiatan formal atau informal, salah satu bahan dekorasi yang wajib ada adalah banner / spanduk. Banner atau spanduk biasanya berisi informasi tentang kegiatan yang sedang berlangsung mulai dari tema kegiatan, siapa yang menjadi pembicara, waktu kegiatan, lokasi kegiatan dan lain-lain.

Untuk membuat banner spanduk, biasanya kita menggunakan aplikasi editing gambar di PC / laptop seperti Photoshop, namun karena perkembangan teknologi yang begitu pesat seseorang kemudian bisa membuat banner spanduk di HP android / iOS menggunakan aplikasi editing gambar seperti Canva.

Di Canva, kamu bisa membuat banner spanduk yang keren dan juga menarik. Kamu bisa membuat sendiri desain banner spanduk mulai dari menentukan ukuran spanduk sampai pada proses edit tampilan karena Canva menyediakan banyak tools untuk pengeditan. Disamping itu, Canva juga menyediakan berbagai macam template banner / spanduk yang bisa kamu gunakan secara gratis tanpa perlu repot-repot lagi mendesain tampilannya.

Nah pada pembahasan kali ini, bloggertoraja.com akan membahas bagaimana cara membuat banner spanduk di aplikasi Canva. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut:

Ukuran Banner Spanduk di Canva

Jika kamu membuka aplikasi Canva dan membuat project baru, disitu kamu akan melihat beberapa ukuran yang sudah disediakan Canva secara default termasuk untuk ukuran banner spanduk. Namun jika kamu ingin menyesuaikan sendiri ukuran banner spanduk yang akan dibuat di Canva, itu juga bisa.

Jadi Canva menyediakan beberapa macam satuan yang bisa kamu gunakan untuk membuat ukuran banner seperti Pixel, Inci, Milimeter (mm) dan Centimeter (cm). Namun sudah menjadi kebiasaan ketika ingin membuat spanduk di percetakan, kita menggunakan satuan ukuran meter (m) misalnya spanduk ukuran 3x2 meter, 3x1 meter, 2x1 meter, 1x1 meter dan lain-lain.

Namun di Canva, kita hanya bisa membuat spanduk dengan dimensi ukuran maksimal 211 cm. Oleh karena itu jika kamu ingin membuat spanduk ukuran 2x1 maka ukuran yang bisa kamu masukkan adalah 160x80 cm. Apakah gambarnya tidak pecah? Tenang saja, gambar tidak akan pecah walaupun telah kamu perbesar hingga dua kali lipat.

Cara Membuat Banner Spanduk di Canva

Pembahasan saya selanjutnya adalah bagaimana cara membuat banner spanduk di Canva. Jadi disini saya akan membuat spanduk di laptop / PC menggunakan situs web canva.com. Jika kamu ingin membuat canva di HP, kamu bisa mendownload dan instal aplikasi Canva melalui Play Store atau App Store.
  • Buka browser kamu di laptop / PC
  • Kemudian masuk ke situs Canva melalui link berikut: https://www.canva.com/
  • Silahkan registrasi akun atau login terlebih dahulu menggunakan email, akun google atau akun facebook kamu.
  • Jika sudah login, selanjutnya Create Design lalu pilih Custom size
  • Selanjutnya masukkan ukuran banner spanduk yang akan dibuat. Misalnya disini saya akan membuat spanduk ukuran 2x1 jadi ukuran yang saya masukkan adalah 160x80 cm. Oya jangan lupa mengubah satuan Pixel ke Cm yah. Lalu klik Create New Design
  • Kemudian kamu akan diarahkan ke halaman pengeditan Canva. Disini kamu bebas mendesain banner spanduk kamu. Silahkan perhatikan sisi sebelah kiri layar, disitu kamu akan melihat beberapa menu seperti:
    • Templates: untuk memilih templat desain yang sudah disediakan Canva dan tinggal kita gunakan
    • Elements: digunakan untuk memasukkan elemen berupa shape, lines, frames, charts dan grids ke layer
    • Uploads: digunakan untuk memasukkan gambar / foto, video dan audio dari perangkat ke halaman pengeditan Canva.
    • Text: digunakan untuk memasukkan dan mengatur tampilan teks
    • More: digunakan untuk pengaturan lanjutan pada desain.
  • Misalnya disini saya ingin menggunakan template saja untuk membuat desain banner spanduk karena itu jauh lebih mudah. Di kolom pencarian, silahkan ketik jenis spanduk yang akan dibuat misalnya saya akan membuat spanduk natal. Jika template banner sudah muncul, silahkan pilih salah satunya yang menurut kamu bagus. Oya kalau ada logo mahkota artinya desain itu hanya bisa digunakan kalau sudah berlangganan Canva pro, jadi untuk yang gratis silahkan pilih yang tidak ada logo mahkotanya.
  • Jika template sudah berada dalam halaman pengeditan, silahkan ubah tulisan dan desain yang ada. Kamu bisa menggunakan fitur yang ada untuk di samping kiri untuk menambahkan objek jika diperlukan.
  • Jika desain banner spanduk sudah selesai dibuat, simpan design dengan cara klik Download. Tunggu beberapa saat dan banner spanduk kamu selesai dibuat dan tersimpan ke folder Downloads.
  • Selesai

Dalam membuat desain banner spanduk di Canva, usahakan koneksi internet kamu tetap stabil agar tidak terkendala dalam proses pembuatan desain misalnya memasukkan objek atau mengexpor desain.

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat Banner Spanduk di Canva, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close