Cara Membuat Fanpage Facebook Untuk Bisnis Online
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Fanpage atau Halaman Facebook adalah akun bisnis di media sosial Facebook yang merepresentasikan sebuah organisasi atau perorangan dengan berbagai macam fitur didalamnya. Berbeda dengan Facebook profile yang hanya digunakan untuk keperluan bermedia sosial, Fanpage Facebook lebih ditujukan untuk bisnis, halaman official organisasi/perorangan dan penanganan sosial media secara profesional.
Jika kamu mempunyai bisnis online seperti toko online, online shop, online store, jualan online maupun layanan jasa online, tidak ada salahnya membuat fanpage Facebook untuk usaha yang sedang kamu lakoni. Di halaman tersebut kamu bisa mempromosikan dagangan / layanan jasa yang kamu kerjakan agar bisa menjangkau lebih banyak pengguna Facebook.
Mengingat sekarang ini kebanyakan orang sudah beralih dari berbelanja di pasar ke berbelanja di toko online jadi ini bisa kamu manfaatkan untuk meraup keuntungan sebanyak-banyaknya dari berjualan secara online.
Nah pada pembahasan kali ini, bloggertoraja.com akan memaparkan bagaimana cara membuat Fanspage Facebook untuk Bisnis Online 100% gratis khusus pemula. Penasaran? Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.
Cara Membuat Fanpage Facebook Untuk Bisnis Online / Online Shop
Di artikel ini saya akan membuat fanpage Facebook di HP android menggunakan Facebook Seluler / Biru. Jika kamu pengguna Facebook Lite, langkah-langkah membuatnya juga hampir sama.
Berikut ini cara membuat halaman / fanpage bisnis online di Facebook dengan mudah:
- Pertama, buka aplikasi Facebook di HP kamu.
- Klik icon Garis Tiga di pojok kanan atas lalu pilih Halaman → Buat → Mulai
- Kemudian masukkan nama halaman (yang belum pernah digunakan). Karena kita akan membuat Online Shop jadi usahakan namanya sesuai dengan usaha atau toko kamu lalu klik Berikutnya
- Tambahkan juga kategori yang menggambarkan halaman maksimal 3. Misalnya kamu menjual pakaian jadi kategorinya bisa toko pakaian, toko pakaian pria, toko pakaian anak-anak, toko pakaian wanita dan lain-lain. Jika sudah klik Berikutnya
- Tambahkan alamat agar pelanggan bisa mengetahui lokasi kamu, siapa tau dia ingin mengunjungi toko kamu secara langsung. Lalu klik Berikutnya
- Tambahkan foto profil dan foto sampul agar halaman mudah dikenal dan terlihat lebih profesional. Klik Selesai untuk menyimpan pengaturan
- Jika sudah maka fanpage Facebook untuk bisnis online telah berhasil dibuat.
- Kamu bisa melengkapi informasi halaman FB yang telah dibuat misalnya mengundang teman untuk menyukai halaman, menambahkan username halaman agar lebih mudah dicari di Facebook, menambahkan kontak (email, nomor HP, nomor WA), tombol tindakan, jam kerja, kisaran harga, produk jualan, alamat website dan lain-lain. Caranya klik icon Halaman → pilih Fanpage Online Shop yang sudah dibuat → Pengaturan → Info Halaman → sesuaikan informasi halaman kamu.
- Terakhir posting jualan kamu di halaman Facebook online shop yang telah dibuat dan jangan lupa share ke grup atau profile agar bisa dilihat orang lain.
Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat Fanpage Facebook Untuk Bisnis Online atau Online Shop. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.