Cara Membuat Cover Letter Otomatis Online
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Buat kamu yang berencana melamar pekerjaan di perusahaan tentu harus menyiapkan beberapa dokumen seperti cover letter, curriculum vitae (CV), ijazah terakhir, sertifikat pendukung dan berbagai macam kelengkapan dokumen yang sudah ditentukan oleh perusahaan tempat kamu melamar.
Pada pembahasan saya sebelumnya, saya sudah membahas mengenai trik membuat curriculum vitae sesuai standar ATS friendly dan dikesempatan ini bloggertoraja.com juga akan membagikan cara membuat cover letter bahasa Indonesia dan bahasa Inggris fresh graduate yang bisa kamu gunakan untuk lamaran kerja.
Untuk membuat cover letter lamaran kerja kita akan menggunakan template yang sudah disediakan oleh sebuah situs website, jadi kita tinggal memasukkan data-data dan covert letter kita akan dibuat secara otomatis.
Arti Cover Letter dalam Lamaran Kerja
Sebelum lanjut ke tutorialnya, terlebih dahulu kamu harus mengetahui apa itu cover letter. Cover letter merupakan sebuah berkas yang diletakkan di bagian paling depan dari dokumen-dokumen yang digunakan untuk melamar pekerjaan. Cover letter bisa juga diartikan sebagai surat pengantar ketika kamu melamar pekerjaan.
Adapun isi dari cover letter adalah deskripsi tentang diri kamu dan posisi yang akan kamu lamar dalam sebuah perusahaan. Dalam membuat cover letter tidak boleh sembarangan dan asal-asalan karena berkas inilah yang pertama kali akan dilihat oleh HRD.
Oleh karena itu cover letter harus dibuat secara profesional agar memunculkan kesan pertama yang baik. Kamu harus membuat cover letter menggunakan kata-kata yang sopan se olah-olah kamu sedang memperkenalkan diri kamu ke pihak manajemen HRD.
Situs Website Buat Cover Letter Bahasa Indonesia Untuk Kerja
Di internet ada banyak sekali situs web yang bisa digunakan untuk membuat cover letter lamaran kerja khususnya yang berbahasa indonesia secara otomatis dan online, salah satunya adalah Maukerja ID: Konsultasi Karir Dengan HRD Profesional.
Maukerja ID bisa digunakan untuk berbagai macam hal sehubungan dengan melamar pekerjaan di sebuah perusahaan seperti Review CV, membuat & desain CV, konsultasi karir online dengan HR profesional dari beragam industri di Indonesia, membuat cover letter untuk lamaran kerja dan lain sebagainya.
Cara Membuat Cover Letter Secara Otomatis dan Online
Untuk membuat cover letter bahasa Indonesia guna dipakai melamar pekerjaan di sebuah perusahaan, langkah-langkahnya sebagai berikut:
- Pertama buka browser kamu di HP atau di laptop.
- Kemudian buka link Maukerja ID untuk membuat cover letter berikut: https://www.maukerja.id/cover-letters/create
- Jika sudah berada dalam laman web, lakukan registrasi terlebih dahulu menggunakan akun Google, Facebook atau Linkedin
- Selanjutnya masukkan data-data kamu dalam hal ini Data Pelamar seperti nama lengkap, nomor HP, email dan jenis pekerjaan yang akan kamu lamar. Jika sudah klik Lanjut
- Kemudian isi juga semua kolom yang ada di bagian Informasi Lamaran lalu klik Lanjut
Berikut ini contoh cover letter bahasa Indonesia singkat yang sudah dibuat tadi menggunakan situs website Maukerja ID:
Kepada Yth Bapak/Ibu HRD
PT Mencari Cinta Sejati
Berkaitan dengan lowongan kerja yang saya lihat di Sosial Media untuk posisi Admin Saya sangat tertarik untuk mendaftar karena sesuai dengan pekerjaan yang saya harapkan dan sesuai dengan kualifikasi saya.
Saya Lulus dari S1 Universitas Tana Toraja Akuntansi. Adapun kemampuan yang saya miliki adalah Analisis data, SEO, Content Writter. Saya mampu mengoperasikan Microsoft Office, Corel Draw, Photoshop. Saya juga mampu berbahasa English dengan level profesional, French dengan level menengah, Bahasa Indonesia dengan level profesional
Berikut saya lampirkan berkas yang diperlukan. Jangan sungkan untuk menghubungi saya melalui email bloggertoraja@gmail.com atau melalui no hp 08229139xxxx
Atas perhatian Anda, saya ucapkan terima kasih.
Tofan Ada
bloggertoraja@gmail.com
08229139xxxx
Kesimpulan dan Penutup
Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat Cover Letter Otomatis Online, semoga pembahasan ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.