Cara Membuat Makalah di WPS Office
Selamat datang di situs Blogger Toraja.
Bagi mahasiswa, tentu sudah tidak asing lagi dengan tugas makalah bukan? Bahkan bisa dikata hampir setiap mata kuliah yang diprogram dari kampus pasti ada tugas membuat makalah.
Apa itu makalah? Makalah merupakan karya ilmiah yang membahas sebuah permasalahan dan dalam pembahasannya harus berdasarkan analisis secara mendalam dan juga objektif. Biasanya makalah dipresentasikan dalam kegiatan-kegiatan perkuliahan, seminar dan juga simposium.
Dalam membuat makalah, tentu ada aturan penulisan dan juga struktur yang harus kita ikuti dan pedomani. Secara umum, susunan makalah biasanya terdiri dari halaman muka (cover/sampul depan), kata pengantar, daftar isi, pendahuluan, isi/pembahasan, kesimpulan, daftar pustaka dan juga lampiran.
Untuk membuat sebuah makalah biasanya kita menggunakan software pembuat dan pengolah dokumen seperti Microsoft Word yang ada di laptop dan komputer. Namun karena perkembangan zaman, sekarang ini kita juga bisa membuat makalah di word HP android dan iPhone dengan bantuan WPS Office.
Nah pada pembahasan kali ini, bloggertoraja.com akan memaparkan bagaimana cara membuat makalah di word HP menggunakan WPS Office. Jadi silahkan disimak pembahasannya dibawah ini.
Cara Membuat Makalah di Word HP WPS Office Android dan iPhone
Berikut ini cara membuat makalah di WPS Office HP android dan iphone:
- Pertama, buka aplikasi WPS Office di android atau IOS
- Buat dokumen word baru dengan cara klik icon Tambah (+)
- Selanjutnya pilih Dokumen
- Lalu pilih Halaman Kosong
- Jika sudah maka kamu akan diarahkan ke halaman kerja WPS Writter. Kamu bisa membuat (mengetik dan mengedit) makalah di lembar kerja kosong yang sudah terbuka. Jika kamu ingin mengatur isi makalah seperti mengatur font, menyisipkan objek (gambar, shape, diagram, tabel, etc), menambahkan footnote, dan lain-lain, kamu bisa menggunakan fitur yang sudah tersedia di WPS Writter. Caranya, klik icon Tools
- Kemudian kamu akan melihat beberapa menu seperti Depan (Home), Berkas, Sisipkan, Lihat, Tinjau dan Pena. Menu tersebut berisi bermacam-macam tools yang bisa kamu gunakan untuk mengedit tampilan makalah agar rapi.
- Jika kamu sudah selesai membuat makalah, kamu bisa menyimpan file makalah tersebut di HP kamu dalam format .doc (word)
Nah bagaimana? Mudah bukan membuat makalah di WPS Office? Dan juga cara ini akan sangat membantu apalagi jika kamu tidak mempunyai PC untuk menjalankan aplikasi Microsoft Word tapi tugas makalah kamu mendesak untuk dikumpulkan.
Walaupun menu dan tools yang disediakan WPS Office tidak selengkap yang ada di Microsoft Word, tapi menurut saya ini sudah lebih dari cukup untuk aplikasi di HP dalam membuat dokumen termasuk makalah.
Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat Makalah di WPS Office, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Terima kasih.